GATHERING BUMdes



Diupload pada : 30-Mar-2022
Penulis : SAdminkominfo


Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DISPERMASDES) Kab.Tegal bekerjasama dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhamada Slawi, Melaksanakan acara Gatrhering Bumdes Kab. Tegal dengan tema "Menggali Potensi Bumdes Melalui Pelatihan Kewirausahaan" yang dilaksanakan pada tanggal 29, Maret 2022 di  Gedung Aula Drs  Widodo, MM Universitas Bhamada Slawi, dengan jumlah peserta sebanyak 30, untuk mewakili Bumdes se Kab. Tegal, acara dibuka oleh Wakil Rektor Universitas Bhamada Dr. Risnanto.M.kep.



Sambutan dan pengarahan disampaikan oleh Kepala Dispermasdes Kabupaten Tegal yang diwakili oleh kabid Pemberdayaan Masyarakat Edy Sucipto, SKM, MSi menyampaikan "Tentang Peran BUMDes sebagai penggerak pilar demokrasi ekonomi, menggerakkan dan menata potensi ekonomi desa melalui BUMDesa.


Mari bersama-sama berkolaborasi, Bersinergi, berinovasi, berkreasi dan Berkontribusi menggali potensi untuk Bhakti membangun Desa. Bumdesa membangun desa dan Indonesia.